Senin, 11 Juli 2022

Pesona Pantai Mombhul di Bawean

pantai mombhul bawean           visitbawean01 ~ Berbicara tentang Pulau Bawean, kini sangat terkenal sebagai lokasi yang kaya akan wisata. Karena telah melakukan promosi wisata secara terselubung. Buat kalian yang belum mendengarnya, Pulau Bawean berada di Kabupaten Gresik Provensi Jawa Timur, tentunya kita harus menyebrang untuk sampai di Pulau Bawean dengan menggunakan kapal feri.  Wisata yang paling terkenal di Pulau Bawean sekarang adalah Pantai Mombhul ini. Karena pantai ini bagus dan sangat alami, ini akan membuat anda tergoda buat menikmati langsung indahnya Pantai Mombhul ini.

    Pantai Mombhul memang terus dibangun untuk lebih baik. Tidak hanya dari Pulau Bawean sendiri atau dari Gresik saja, pengunjung yang datang ke Pantai Mombhul ini banyak yang dari luar kota, bahkan luar Jawa. Keindahan pantai yang satu ini memang tidak dapat ditemui di pantai lain. Kita tidak perlu jauh - jauh ke Bali, untuk kalian masyarakat Jawa Timur. 

    Jangan lupa gunakan sunblock bagi kalian yang tidak ingin kulit menghitam karena sinar matahari yang sangat panas. Kalian juga jangan lupa pake outfit yang kekinian. Jangan lupa untuk berfoto dan mengabadikan momen di kawasan Pantai Mombhul. Pokonya keindahan Pantai Mombhul sudah tidak perlu diragukan lagi.

    Kebersihan Pantai Mombhul juga terjaga, oleh karena itu, kalian juga harus ikut serta menjaganya kebersihannya. Kalau selesai makan atau minum dan yang lainnya jangan lupa untuk di buang ketong sampah yang telah disiapkan. Rasanya sayang sekali kalau pantai cantik ini jadi kotor karena ulah kita.

    Adapun ombak di Pantai Mombhul sangat tenang. Jadi buat kalian yang berkunjung kemombhul, kalian masih aman untuk berenang atau main air di pantai kawasan Pantai Mombhul, akan tetapi kalian haris tetap waspada.

    Pantai Mombhul memiliki luas kira - kira 45 hektar. Rencananya pemerintah akan terus menggenjot pengembangan fasilitas di Pantai Mombhul. Disana juga adanya penangkaran rusa, penyu dan waterboom yang akan terus dikembangkan.

    Tidak hanya memiliki keindahan yang begitu luar biasa, Pantai Mombhul ini juga mengangkat tradisi masyarakat Bawean sangat kental. Tak jarang  diadakan acara seperti syukuran ataupun upacara adat lainnya di kawasan Pantai Mombhul ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar