Minggu, 05 Juni 2022

Pengambangan Bidang Pertanian Di Bawean

    visitbawean01~Pengambangan Bidang Pertanian Di Bawean 

   Upaya untuk mengembangkan bidang pertanian di Pulau Bawean, khususnya pertanian dan perkebunan yang ada di Pulau Bawean akan menjadi salah satu fokus yang dicanangkan Anggota DPRD Gresik daerah pemilihan (dapil) Kecamatan Sangkapura dan Tambak, Bapak Musa. 

    Dia ( Musa ) berkomitmen untuk selalu menjadikan program pertanian sebagai prioritas utama yang mulai dirintis dari desa ke desa di Pulau Bawean. Ada beberapa hal yang akan menjadi pertimbangan dibidiknya pengembangan di sektor pertanian dan perkebunan. 

    Selain itu program ini juga bertujuan untuk memperdayakan masyarakat desa setempat, dan juga untuk memberi  memanfaatkan bagi lahan yang nganggur di Pulau Bawean. Oleh sebab itu, lahan-lahan tersebut dinilai begitu sangat produktif untuk dijadikan lahan pertanian dan perkebunan.

    Sebagai langkah pertama upaya yang dilakukan, pihaknya bersama kelompok - kelompok relawan tani yang tergabung didalmnya yang ada di Pulau Bawean sudah mulai action. Kegiatan yang dilakukan antara lain, melakukan pengembangan tanaman cokelat, cengkeh, durian dan lada. Tanaman ini memang memiliki nilai jual yang cukup tinggi di pasaran.

    Bapak Musa Selaku anggota DPRD juga berharap,bahwa di Bawean harus ada panen terus menerus tanpa harus bergantung pada musim yang ada. Oleh sebab itu, upaya pengembangan yang akan dilakukan adalah dengan terus digalakkan dan di kembangkan dari desa ke desa. 

    Rencananya untuk bulan depan ini saja akan menanam di dua Desa, yaitu Legundi dam Gelam yang berada di Kecamatan Tambak. “nantinya setiap desa akan diberikan 1000 bibit yang di kelola langsung oleh setiap perwakilan desa,” imbuhnya. 

    Musa juga mengaku bahwa sudah berkoordinasi dengan kelompok nelayan (Gapokyan) yang ada di Bawean. Harapan depannya mereka juga dapat memiliki penghasilan dan bertambahnya hasil tangkapan ikan secara stabil dan berkesinambungan.

    Dalam waktu dekat ini saja, sudah ada bantuan untuk kelompok - kelompok nelayan ( Gopokyan ) ini. Adapaun jenis bantuan yang sudah pernah diberikan untuk para nelayan ini diantaranya adalah bantuan berupa perahu, Mesin untuk perahu kecil atau jukung, serta bantuan untuk membuat rumpon - rumpon ikan. 

    Semoga saja program ini terus berjalan dan memenuhi harapan semua pihak. Utamanya meningkatnya kesejahteraan para petani dan nelayan yang ada di Pulau Bawean.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar